Minggu, 16 Juli 2017

Rumah Sosis?

Rumah Sosis adalah salah satu tempat tujuan wisata akhir pekan yang cukup populer bagi warga BandungJakarta, dan sekitarnya. Apa itu Rumah Sosis?
Rumah Sosis
Rumah Sosis
Sesuai dengan namanya, Rumah Sosis adalah sebuah tempat yang menyediakan berbagai menu dan barang-barang dengan tema sosis. Tempat wisata yang mempunyai slogan eat, swim, play ini sangat cocok bagi keluarga yang ingin mengajak jalan-jalan anak kecil, karena umumnya anak kecil sangat suka makan sosis. Selain itu, di Rumah Sosis juga terdapat kolam renang dan berbagai jenis permainan untuk anak-anak sehingga makin melengkapi kesenangan si kecil
.
Beralamat di Jalan Setiabudi No. 295, Rumah Sosis sangat mudah sekali ditemukan. Anda cukup mengambil jalan yang menuju Lembang, dan dengan mudah anda akan melihat Rumah Sosis karena posisinya yang berada tepat di pinggir jalan raya dengan penanda yang lumayan besar. Pada saat anda berada di depan gerbang Rumah Sosis, mungkin anda berpikir apakah benar tempat ini mempunyai fasilitas kolam renang dan wahana permainan yang beragam, sepertinya tempatnya kecil. Memang dari luar Rumah Sosis terlihat tidak besar, namun pada saat anda sudah masuk ke dalam, sebenarnya tempat ini cukup luas sehingga sangat cocok untuk anak-anak yang suka berlari-lari. Harga tiket masuk Rumah Sosis adalah 3,000 Rupiah.

Makanan Rumah Sosis

makanan Rumah Sosis
makanan Rumah Sosis
Menu andalan dari restoran ini tentu saja sosisnya. Mungkin anda berpikir sosis kenapa mahal sekali, di super market kan bisa didapatkan dengan murah. Nah, sosis di sini berbeda dengan sosis yang dapat anda beli di super market. Sosis yang mereka jual adalah sosis buatan sendiri sehingga rasanya unik, enak, sehat, dan tanpa bahan pengawet. Jenis makanan yang ditawarkan di sini sangat beragam, total ada lebih dari 70 jenis menu yang cocok untuk lidah orang dewasa dan juga anak-anak, misalnya sosis keju, sosis barbeque, sosis bockwurst, sosis black pepper, beef garlic, chicken chipolata, sosis crispy, dan lain-lain. Selain menu sosis, restoran ini juga menawarkan menu lain seperti nasi ayam, nasi goreng, spaghetti, nasi chicken katsu, nasi liwet, nasi bakar, nasi tempura, kentang goreng, dan lain-lain. Harganya memang lumayan mahal, sekitar 40,000 sampai dengan 60,000 Rupiah untuk menu masakan, dan sekitar 10,000 sampai dengan 20,000 Rupiah untuk sate sosis.
makanan Rumah Sosis
makanan Rumah Sosis
Selain dapat menikmati sosis di restoran, anda juga dapat menikmati sosis khas Rumah Sosis di rumah dengan cara membeli sosis beku di toko Rumah Sosis. Harga sosis beku per pak nya adalah sekitar 50,000 Rupiah sampai dengan 70,000 Rupiah. Selain sosis beku, Rumah Sosis juga menawarkan produk beku lain berupa baso dengan bermacam-macam rasa misalnya baso cumi, baso ikan, baso sapi, baso udang, dan lain-lain dengan harga berkisar antara 25,000 Rupiah sampai dengan 40,000 Rupiah per pak. Selain sosis dan baso, terdapat juga produk mie organik beku, dan berbagai jenis es krim yang dapat langsung anda nikmati di tempat.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar